Ini 5 Akun Twitter di Semarang yang Wajib Difollow
SEMARANG – Geliat penggunaan sosial media di Kota Semarang dari tahun ke tahun menunjukkan tren naik seiiring dengan meningkatnya penetrasi internet di segmen telepon seluler. Selain Facebook yang terlebih dulu populer, pengguna situs jejaring sosial Twitter di Kota Semarang juga terus bertambah. Dengan bermodal 140 karakter, warga Semarang, terutama anak muda, cukup aktif berkicau di Twitter. Mulai dari soal remeh temeh percintaan, persahabatan hingga persoalan-persoalan di Kota Semarang seperti kemacetan dan banjir.
Nah, bagi pengguna twitter dada baiknya mengikuti 5 akun twitter di Semarang berikut sebagai sumber informasi dan menyalurkan aspirasi terhadap berbagai persoalan di Kota Semarang:
1. @KotaSMG
Akun twitter yang mengkhususkan diri sebagai ajang berbagi info seputar Kota Semarang
2. @WisataSemarang
Akun ini memberi informasi berbagai tempat wisata di Kota Semarang.
3. @hendrarprihadi
Akun resmi Walikota Semarang, Hendrar Prihadi. Warga Semarang yang ingin memberi masukan langsung ke Walikota bisa mention langsung ke akun ini dengan tagar #LaporHendi
4. @lantas_semarang
Akun resmi Satuan Lalu Lintas Polrestabes Semarang. Update terbaru seputar lalu lintas Kota Semarang.
5. @metrosemarang
Akun twitter resmi milik portal berita dan kabar Kota Semarang 24 jam nonstop: metrosemarang.com
Comments are closed.