MTF Targetkan Transaksi Sebanyak Rp70 Miliar
*Dalam GIIAS Semarang 2022
METROSEMARANG.COM, SEMARANG – Mandiri Tunas Finance (MTF) optimis mampu meraih target transaksi pembiayaan hingga Rp70 miliar dalam gelaran pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) Semarang 2022, yang berlangsung di Marina Convention Center (MCC), mulai 23-27 November 2022. Optimisme pencapaian target ini lantaran MTF sebagai Official Leasing Partner memberikan berbagai penawaran spesial serta program dan promo menarik selama pameran.
Deputi Direktur Mandiri Tunas Finance, Afri Feder Fauzi mengatakan, dengan keikutsertaan MTF dalam pameran otomotif GIIAS Semarang 2022 ini diharapkan dapat menumbuhkan market kendaraan. Apalagi, potensi pasar otomotif di Jawa Tengah masih sangat besar.
“Lewat MTF, masyarakat bisa memiliki mobil impian dengan mendapatkan banyak keuntungan lain selama pameran GIIAS di Kota Semarang ini,” katanya, disela Pembukaan GIIAS Semarang 2022, Rabu (23/11/2022).
Dijelaskan, sebagai bagian dari Mandiri Group, MTF didukung penuh oleh Bank Mandiri, serta bekerja sama dengan berbagai pihak yaitu APM (Agen Pemegang Merek) dan Group Dealer. Bahkan, untuk menunjang antusiasme masyarakat, MTF akan memberikan berbagai promo pembiayaan kendaraan bermotor, dan penawaran menarik lainnya melalui layanan serta proses kredit yang Fast & Easy.
“Program dan promo spesial yang ditawarkan pada pameran GIIAS Semarang 2022 diantaranya untuk Penawaran Pembiayaan Mobil Baru DP mulai dari 10%, Bunga kompetitif mulai dari 0%, Spesial admin 1 rupiah, dan Tenor sampai dengan 7 tahun,” jelasnya.
Selain itu, lanjutnya, MTF juga memberikan Promo Penawaran Pembiayaan Multiguna atau bisa disebut CashAja, dengan Free Angsuran 3 kali, Bunga mulai 0,6% per Bulan, Pencairan dana sampai dengan 95%, dan bebas biaya Provisi untuk setiap pengunjung yang mengajukan kredit di MTF. Tentunya, dengan syarat dan ketentuan yang berlaku.
“Kami targetkan dapat meraih pembiayaan hingga 250 unit kendaraan dengan nilai Rp 70 miliar selama GIIAS Semarang 2022,” ujarnya.
Direktur Mandiri Tunas Finance, William Francis Indra menambahkan, khusus Pameran GIIAS Semarang 2022 ini, MTF menghadirkan berbagai promo dan program spesial bagi kredit kendaraan baru maupun pengajuan dana tunai multiguna atau CashAja.
“Tentunya kami juga mengucapkan terima kasih atas segala dukungan, inovasi, sinergi serta kolaborasi dari seluruh pihak yang terlibat dan menjadi partner APM MTF dan customer setia MTF yang telah memberikan kepercayaan kepada MTF sebagai multifinance pilihan anda. Semoga dengan keikutsertaan MTF dalam Pameran GIIAS Semarang 2022, dapat menambah minat masyarakat terhadap industri otomotif di Indonesia”, tutup Willian.(lan)